Minum Kopi Campur Kunyit Efektif Turunkan BB, Ini 5 Alasannya
Makanan

Minum Kopi Campur Kunyit Efektif Turunkan BB, Ini 5 Alasannya

Emporio.my.id-

Jakarta

Campuran kopi dengan kunyit menawarkan banyak manfaat bagi tubuh, termasuk dalam menurunkan berat badan. Begini cara kerjanya!

Kenikmatan dan manfaat kopi memang tidak perlu diragukan lagi. Konsumsi kopi hitam tanpa pemanis bantu menurunkan berat badan hingga mencegah beberapa penyakit kronis.

Namun, jika diminum, seduhan kopi hitam seperti itu mungkin punya rasa yang agak hambar. Menambahkan campuran kunyit ke dalamnya menjadi pilihan tepat.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kopi dicampur kunyit menciptakan kombinasi yang kuat antara kehangatan alami dari kunyit hingga dorongan energi dari kafein pada kopi. Selain itu, racikan kopi kunyit juga menawarkan sejumlah manfaat bagi tubuh, terutama dalam hal menurunkan berat badan.

Seperti apa manfaat, resep, dan tips minum kopi kunyit? Berikut informasinya seperti dilansir dari Times of India (27/11/2024).

Mengenal kopi kunyit

Seduh Kopi Bersama Kunyit Agar Jadi Minuman Tinggi AntioksidanKopi kunyit merupakan campuran kopi dengan kunyit dalam bentuk bubuk atau kunyit utuh. Foto: Getty Images/iStockphoto/Almaje

Kopi kunyit pada dasarnya campuran kopi seduh dengan kunyit. Kunyit yang dipakai bisa kunyit bubuk atau kunyit segar. Lebih disarankan memakai kunyit segar yang mampu menghasilkan rasa lebih kuat dan tingkat nutrisi lebih tinggi.

Beberapa orang juga suka menambahkan rempah lain, seperti kayu manis, jahe, atau lada hitam yang turut menawarkan manfaat.

Kombinasi bahan tersebut menciptakan minuman yang kaya akan antioksidan dan bermanfaat untuk meningkatkan metabolisme.

Racikan kopi kunyit menjadi alternatif kopi yang lezat dan sehat. Namun, hindari menggunakan gula supaya penyerapan nutrisinya lebih efektif.

Manfaat Minum Kopi Kunyit

1. Mendorong metabolisme

Kopi yang mengandung kafein dapat merangsang sistem saraf pusat dan meningkatkan laju metabolisme. Sedangkan kunyit dapat mengurangi peradangan dan meningkatkan pencernaan.

Sehingga campuran kopi dengan kunyit menciptakan efek sinergis untuk mengelola berat badan.

2. Meningkatkan pembakaran lemak

minum kopiMinum kopi kunyit dapat membantu pembakaran lemak. Foto: Getty Images/iStockphoto/stock_colors

Kandungan kurkumin di dalam kunyit telah terbukti mengurangi pertumbuhan jaringan lemak dan membantu mengatur berat badan.

Jika dikombinasikan dengan kopi, bisa meningkatkan proses pembakaran lemak dalam tubuh.

3. Menekan nafsu makan

Kopi sendiri punya efek yang dapat mengurangi nafsu makan sementara, sehingga dapat mengelola asupan kalori dalam tubuh.

Namun, jika dicampur dengan kunyit, minuman ini bisa sekaligus meningkatkan kesehatan usus, yang selanjutnya memengaruhi hormon rasa lapar.

4. Membantu pencernaan

Kopi kunyitKopi kunyit juga bisa menyehatkan dan memperlancar pencernaan. Foto: iStock

Kunyit mendorong sekresi empedu yang memfasilitasi pencernaan lemak dengan baik. Pasalnya, penurunan berat badan yang efisien memerlukan sistem pencernaan sehat.

Oleh karena itu, racikan kopi kunyit pun menjadi sangat tepat untuk membantu meningkatkan pencernaan.

5. Bersifat anti-inflamasi

Peradangan kronis telah dikaitkan dengan orang yang mengalami kenaikan berat badan.

Namun, kandungan kurkumin di dalam kunyit dikenal mampu membantu mengurangi peradangan, meningkatkan metabolisme, mendorong pemecahan lemak, dan mencegah penumpukan lemak dalam tubuh.

Kunyit juga dapat membantu mengatur kadar gula darah, sehingga mengurangi lonjakan rasa lapar.

Waktu terbaik minum kopi bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

Simak Video “Anjuran Kopi dan Teh Tak Dikonsumsi saat Sahur
[Gambas:Video 20detik]

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://food.detik.com/info-sehat/d-7661601/minum-kopi-campur-kunyit-efektif-turunkan-bb-ini-5-alasannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *